Prediksi BRI Liga 1: Persija Jakarta vs PSS Sleman 21 Desember 2024
BOLAAJAIB.COM – Persija Jakarta menjamu PSS Sleman pada laga pekan ke-16 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Internasional Jakarta pada Sabtu, 21 Desember 2024. Laga Persija vs PSS akan dimainkan mulai pukul 19.00 WIB, live di Indosiar.
Persija berada dalam grafik negatif. Setelah imbang 1-1 lawan Borneo FC, Persija menelan kekalahan dengan skor 1-3 saat menjalani laga tandang ke markas Bali United. Namun, Persija mulai mendapatkan lagi pemainnya yang absen pada dua laga itu.
PSS Sleman berada pada situasi sebaliknya. Super Elang Jawa imbang 1-1 di markas PSM Makassar sebelum menang 2-1 saat menjamu PSIS Semarang. Kinerja lini depan PSS membalik, dengan catatan selalu bikin gol pada empat laga terakhirnya.
Persija punya catatan positif saat bertemu PSS Sleman. Pada empat laga terakhir di Liga 1, Persija selalu menang. Pada musim 2023/2024 lalu, Persija menang 1-0 saat menjamu PSS. Gol kemenangan Persija dicetak Ondrej Kudela lewat eksekusi penalti pada menit-menit akhir.
Perkiraan Susunan Pemain
Persija Jakarta (3-4-3): Andritany Ardhiyasa; Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Hansamu Yama; Rio Fahmi, Ramon Bueno, Maciej Gajos, Firza Andhika; Ryo Matsumura, Gustavo Almeida, Witan Sulaeman.
Pelatih: Carlos Pena.
PSS Sleman (4-3-3): Alan Bernardon; Achmad Figo, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Abduh Lestaluhu; Betinho, Paulo Sitanggang, Moon Chang-jin; Dominikus Dion, Gustavo Tocantins, Nicolao Dumitru.
Pelatih: Mazola Junior.
Head to Head dan Performa
5 pertemuan terakhir
16/12/23 Persija 1 – 0 PSS Sleman
04/08/23 PSS Sleman 1 – 3 Persija
15/04/23 Persija 5 – 0 PSS Sleman
08/01/23 PSS Sleman 0 – 2 Persija
31/03/22 Persija 0 – 2 PSS Sleman
5 laga terakhir Persija Jakarta
22/11/24 Persebaya 2 – 1 Persija
01/12/24 Persija 2 – 0 Persik Kediri
06/12/24 Semen Padang 0 – 1 Persija
10/12/24 Persija 1 – 1 Borneo
15/12/24 Bali United 3 – 1 Persija
5 laga terakhir PSS Sleman
22/11/24 PSS Sleman 0 – 1 PSBS Biak
03/12/24 Dewa United 2 – 1 PSS Sleman
09/12/24 PSS Sleman 1 – 2 Persib Bandung
13/12/24 PSM Makassar 1 – 1 PSS Sleman
17/12/24 PSS Sleman 2 – 1 PSIS Semarang
Prediksi Skor
Persija sangat kuat ketika bermain di depan pendukungnya sendiri. Pada lima laga kandang terakhir, Macan Kemayoran dua kali menang dan tiga kali imbang. Kembalinya Ondrej Kudela di lini belakang bisa jadi faktor penting bagi Persija.
PSS menunjukkan anomali. Jika kebanyakan tim kuat di kandang, PSS justru bagus di laga tandang. Pada lima laga tandang terakhir, PSS dua kali kali menang dan hanya sekali kalah. PSS berpeluang bikin kejutan pada duel lawan Persija.
Prediksi Skor: Persija Jakarta 2-1 PSS Sleman.